Postingan

Menampilkan postingan dari November, 2020

Rehabilitasi Medik?

Memahami ruang lingkup Spesialis Rehabilitasi Medik (Sp.RM) atau sekarang disebut dengan Spesialis Kedokteran Fisik dan Rehabilitasi (Sp.KFR) / Physical Medicine and Rehabilitaion (PM&R) cukup menantang.  Seorang Sp.KFR disebut juga Fisiatris ( Physiatrist ) merupakan seorang dokter ahli yang berfokus dalam mengembalikan kemampuan fungsional pasien seoptimal mungkin  agar mampu melakukan aktivitas sehari-hari sesuai dengan goal yang dapat dicapai sehingga kualitas hidup pasien menjadi lebih baik. Fisiatris adalah seorang koordinator yang bekerja dalam sebuah tim rehabilitasi yang terdiri dari Fisiatris (koordinator), Fisioterapis, Terapis Okupasi, Terapis Wicara, Psikolog dan Pekerja Sosial Medik. Layanan Rehabilitasi Medik dapat diilustrasikan seperti pertunjukan orkestra dimana Fisiatris sebagai dirigent-nya. Orkestrasi yang harmoni antar semua kompenan tim rehab akan memberikan hasil yang optimal kepada pasien. Tim Rehabilitasi Medik memberikan semua pelayanan rehabili...

Lulus menjadi Residen PPDS Ilmu Kedokteran Fisik Dan Rehabilitasi (IKFR) FK-UNDIP Juli 2017

Mau cerita sedikit buat kenang-kenangan sebelum Insyaallah Juli 2021 lulus menjadi Sp.KFR (Amin Ya Allah, Ya Rabbal Alamin..☺) Mungkin diantara sahabat pernah merasakan kegagalan yang berulang, kalau iya sama seperti saya. Saya juga telah merasakan namanya gagal berkepanjangan. Ya gagal berkali-kali  menjadi Residen IKFR. Tepatnya gagal sebanyak 3x. Saya harus menjalani tes masuk IKFR sebanyak 4x dan Alhamdulillah tes masuk ke-4, Allah mengizinkan saya menjadi seorang Residen IKFR. Dua tes pertama saya lakukan di IKFR FK-UI dan 2 tes berikutnya di IKFR FK-Undip.  Bagaimana rasanya gagal, gagal dan gagal lagi..?? Pedihhh...dan menyakitkan...☹️. Apalagi Saya menjalani tes diusia yang gak bisa dibilang muda lagi, 35 tahun. Mungkin sahabat akan bertanya, loe ngapain aja udah menjelang senja, 35 tahun, baru tes masuk spesialis?. Kalau niat sebenarnya saya sudah punya sejak masih PTT saat berusia 26 tahun, tapi petualangan bekerja dan tuntutan hidup membuat saya harus rela melakukan...